Pemanfaatan Digitalisasi untuk Perluasan Akses Pasar Produk UMKM Kopi Sumatera

Perluasan infrastruktur digital dan investasi menjadi kunci dari pengembangan UMKM di daerah, yang pada gilirannya akan turut mendorong peningkatan ekonomi inklusif. Meski demikian, peran digitalisasi di Sumatera masih menghadapi tantangan besar. Hambatan utama mencakup pembangunan infrastruktur digital yang belum merata serta rendahnya pemahaman SDM tentang teknologi digital. Namun, peluang besar tetap ada, khususnya melalui pengembangan UMKM berbasis produk unggulan daerah, salah satunya di Sumatera adalah pada produk kopi. Kopi lokal khas Sumatera, seperti Gayo, Mandheling, dan Sidikalang, memiliki nilai tambah yang cukup kuat dengan adanya branding yang menarik minat wisatawan domestik maupun internasional. Produk kopi tidak hanya menawarkan cita rasa yang unik tetapi juga mencerminkan budaya dan keunggulan daerah, yang secara langsung mendukung pariwisata lokal.
Salah satu contoh sukses dari pengembangan UMKM kopi terdapat di Sumatera Utara yang telah berhasil merambah pasar internasional. Salah satu fokus pembinaan yang dilakukan Bank Indonesia adalah perluasan akses pasar internasional, melalui peningkatan daya saing produk. Sejumlah faktor diidentifikasi sebagai kunci dalam menembus pasar global untuk produk UMKM kopi, yaitu:
- Penguatan Kapasitas SDM
Pengembangan sumber daya manusia menjadi langkah krusial. Bekerja sama dengan Asosiasi Eksportir Kopi Indonesia (AEKI) dan Pemprov Sumatera Utara, diselenggarakan berbagai pelatihan teknis seperti barista dan roasting. Dengan peningkatan keterampilan ini, kualitas produksi kopi dapat terjamin sesuai dengan standar pasar global.
- Perluasan Akses Pasar
Kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk Bank Indonesia, dalam berpartisipasi pada pameran internasional di sejumlah negara seperti Jepang, Inggris, dan Amerika Serikat. Selain itu, kegiatan business matching dengan buyer internasional juga membuka peluang ekspor kopi dalam bentuk green bean ke pasar global.
- Pemanfaatan Teknologi Digital
Pengoptimalan strategi pemasaran digital membantu perluasan jangkauan pasar. Pemanfaatan media sosial, website, dan platform e-commerce menjadi langkah efektif untuk mempromosikan produk kopi Sumatera ke konsumen internasional. Digitalisasi memudahkan proses pemasaran dan penjualan secara efisien dan berkelanjutan.
Meningkatnya popularitas kopi Sumatera di pasar global diyakini turut mendorong daya tarik wisata di Sumatera. Wisatawan tidak hanya tertarik pada keindahan alam Sumatera, tetapi juga pada pengalaman menikmati kopi langsung dari tempat asalnya. Potensi ini membuka peluang untuk mengembangkan paket wisata kopi, termasuk melalui pengembangan Desa Wisata yang menyediakan paket tur perkebunan kopi, edukasi proses pengolahan kopi, serta coffee tasting di lokasi produksi. Dengan menggabungkan pariwisata dan produk kopi unggulan, Sumatera akan dapat menarik wisatawan sekaligus meningkatkan pendapatan UMKM lokal.